8/27/2017

contoh pengawetan makanan jangka pendek

       
        Pengawetan dengan jangka pendek memiliki daya simpan lebih sedikit daripada jangka lama, tapi biasanya pengawetan tipe ini lebih sehat.


NAH, hal2makanan akan memberikan sedikit contoh makanan  mengenai pengawetan jangka pendek beserta cara mengolahnya.

1. Selai Kacang

A. Bahan - bahan
250   gram                kacang tanah dikupas kulitnya dan disangrai.
1300 ml                    susu cair.
150   gram                margarin / mentega.
125   gram                gula pasir.
1/3    sdt                    garam halus.

B. Cara membuat

  • Haluskan kacang yang sudah disangrai, lalu masak sambil diaduk dengan susu sampai kental. angkat dan dinginkan.
  • Masukkan dalam food processor bersama margarin/mentega, gula pasir, dan garam. proses sampai lembut.
  • Masak di atas api kecil sambil diaduk sampai kental dan tidak melekat di wajan. angkat dan dinginkan, kemudian simpan dalam wadah tertutup.
  • Siap dihidangkan dan dikreasikan sesuai keinginan anda.


2. Sirup Asam

A. Bahan - bahan

  • 1                    kg         gula pasir.
  • 500 - 750       cc         air asam ( dari 1/2 kg asam yang baru ).
  • 5                    gram     citroen zuur.
  • 1                    gram     natrium benzoat.

B. Cara membuat

  • Asam dan air panas atau hangat diremas, dinginkan kurang lebih 500 -  750 cc, dan disaring.
  • Air asam dan gula pasir direbus sampai mendidih dan diangkat, kemudian dimasukkan citroen zuur dan natrium benzoat.
  • sirop dimasukkan ke dalam botol yang sudah disterilkan, ditutup rapat , serta diberi etiket.

C. Catatan

  • Saat membuat, jaga gula jangan sampai mengkristal yaitu rawan pada saat berbuih kedua kalinya setelah mendidih.
  • Selagi masih panas, saringlah dengan kain tipis.
  • Bila memakai gelatine ( pengental ), jagalah suhu gelatine dan air gula supaya sama.(saat mencampur gelatine aduk dan jaga agar gelatine tidak mengendap.


3. Acar bawang putih

A. Bahan - bahan

  • 450 gram bawang putih tunggal, kupas.
  • 1 sdt garam.
  • 250 ml air.
  • 1 sdm gula pasir.
  • 2 sdm cuka atau (5%).

B. Cara membuat

  • Campur bawang putih dengan garam, diamkan satu jam, dan kemudian masukkan kedalam toples.
  • Didihkan air dan gula pasir sampai gula larut, angkat. masukkan cuka 2 sdm atau 5%, dinginkan.
  • Tuangkan ke dalam toples bawang putih sampai terendam semua, tutup rapat dan diamkan selama dua hari.

4. Dendeng daging sapi


A. Bahan - bahan

  • 1//2 kg daging sapi. ( diiris 2 mm, kemudian direndam kedalam lauran bumbu selama 1-6 jam ).
  • 1/2 kg gula jawa.
  • 1/4 sdt ketumbar.
  • 1 sdt garam ( secukupnya ).
  • 1 ruas jari lengkuas.
  • 1 buah asam.
  • 4 butir kemiri.
  • 4 siung bawang putih.

B. Cara membuat

  • Setelah direndam, irisan daging tersebut diangkat, kemudian dikeringkan atau diangin-anginkan di bawah sinar matahari sampai kering.
  • Setelah kering, disimpan dan siap diolah sewaktu - waktu.

5. Manisan mangga


A. Bahan - bahan

  • Mangga setengah matang, (diiris,kupas dan potong-potong sesuai keinginan).
  • 350 gram gula pasir.
  • 200 ml air.
  • 1/2 sendok teh garam.
  • 8 buah cabai rawit diiris- iris.
  • pewarna kuning secukupnya.

B. Cara membuat

  • Rebus gula, air, garam, cabai rawit, dan pewarna hingga, kemudian diangkat.
  • Diamkan air gula hingga agak hangat. masukkan mangga, diamkan hingga dingin.
  • Siapkan wadah yang bersih dan kering. masukkan mangga bersama air gula.
  • simpan dalam lemari es minimal selama sehari sebelum disajikan. 




Nah, itu dia beberapa contoh makanan pengawetan jangka pendek yang berhasil hal2makanan rangkum secara jelas.
Jika kalian suka dengan blog ini mohon share dan kalau kalian punya pertanyaan mengenai topik tersebut silahkan comment dibawah ya...???!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar